Monday, August 10, 2009

zimbra setup log

Zimbra setup log merupakan file yang digenerate saat kita melakukan proses instalasi zimbra, dengan file ini kita dapat mengetahui bagaimana proses perjalanan setup zimbra. Versi zimbra yang saya gunakan sebagai berikut :

mail:/home/gultom # su - zimbra
zimbra@mail:~> zmcontrol -v
Release 5.0.18_GA_3011.openSUSE_10.2_20090709094925 openSUSE_10.2 FOSS edition
zimbra@mail:~>



Berikut isi file zmsetup.08012009-173835.log yang saya dapatkan dari proses instalasi mailserver menggunakan zimbra :

Sat Aug 1 17:38:35 2009 Operations logged to /tmp/zmsetup.08012009-173835.log
Sat Aug 1 17:38:35 2009 Getting installed packages
Sat Aug 1 17:38:36 2009 checking isEnabled zimbra-core
Sat Aug 1 17:38:36 2009 zimbra-core not in enabled cache
Sat Aug 1 17:38:36 2009 enabled packages
Sat Aug 1 17:38:36 2009 Newinstall enabling all installed packages
Sat Aug 1 17:38:36 2009 Enabling zimbra-core
Sat Aug 1 17:38:36 2009 Enabling zimbra-ldap
Sat Aug 1 17:38:36 2009 Enabling zimbra-store
Sat Aug 1 17:38:36 2009 Enabling zimbra-mta
Sat Aug 1 17:38:36 2009 Enabling zimbra-snmp
Sat Aug 1 17:38:37 2009 Enabling zimbra-logger
Sat Aug 1 17:38:37 2009 Enabling zimbra-apache
Sat Aug 1 17:38:37 2009 Enabling zimbra-spell
Sat Aug 1 17:38:37 2009 Setting defaults...
Read more »

Thursday, August 06, 2009

Instalasi Java Compiler, Apache Ant, Apache Tomcat, MySQL

- Implementasi Sistem GPS(Global Positioning System) Tracking berbasis Linux. Tutorial ini dibuat dalam 2 artikel, yang pertama :

1. Instalasi Java Compiler, Apache Ant, Apache Tomcat, MySQL.
2. Instalasi OpenGTS (Open Source GPS Tracking System).

Proyek ini saya kerjakan untuk sebuah perusahaan rental mobil untuk memonitor status semua kendaraannya. Maklum menjelang lebaran banyak pinjaman mobil kata yang punya. Ownernya memang senang IT dan lebih suka memiliki sistem tracking sendiri daripada menyewa jasa perusahaan yang menyewakan perangkat sudah jadi. Disamping untuk memonitor lokasi mobil2 nya, dia juga mau pasang alat GPS pada tas anaknya yang masih sekolah, sehingga dapat mengetahui pergerakan anaknya. Orang tua yang baik nih. Pasca instalasi pada artikel 1 dan artikel 2 aku mentraining staffnya untuk bisa memasang perangkat GPS pada mobil dan administrasi sistem open GTS ini.

Instalasi pada Artikel pertama ini membutuhkan software :
  • Sistem operasi menggunakan Debian Lenny(5.0.2),
  • Java Compiler Sun's Java JDK( java version "1.6.0_0", OpenJDK Runtime Environment (build 1.6.0_0-b11),
    OpenJDK Server VM (build 1.6.0_0-b11, mixed mode).
  • Apache Ant version 1.7.0
  • Apache Tomcat 5.5
  • JAVA MAIL API
  • MySQL 5, MySQL-Connector-Java
  • OpenGTS 2.1.3 (Dijabarkan lebih lanjut pada artikel kedua, implementasi/koneksi device perangkat GPS pada mobil rental ke server GPS Tracking).
Kebutuhan lain pada artikel 1 : Hardware server IBM, IP Publik dengan internet dedicated, Domain perusahaan. Instalasi live. Pada artikel kedua membutuhkan perangkat GPS dan akan dijelaskan lebih lanjut pada artikel ke 2.

Server IBM yang digunakan sebagai Server GPS Tracking sudah diinstall sistem operasi Debian Lenny 5.0.2.

rentcar:/home/gtoms# uname -a
Linux rentcar 2.6.26-2-686 #1 SMP Sun Jul 26 21:25:33 UTC 2009 i686 GNU/Linux
rentcar:/home/gtoms# cat /etc/debian_version
5.0.2


Selanjutnya memulai Instalasi Java Compiler, Apache Ant, Apache Tomcat, MySQL, MySQL Conector Java, Java Mail API yang berfungsi sebagai rumah/pendukung bisa berjalannya OpenGTS 2.1.3

Read more »

Monday, August 03, 2009

DSC01031 Linux sebagai server sudah semakin populer di Indonesia. Setelah merambah Kalimantan melalui project lalu, kali ini hasil setup/instalasi linux ku sudah sampai ke Sulawesi. Project ini untuk sebuah perusahaan tambang. Pekerjaan adalah mensetup linux untuk proxy cache server, mail server, fileserver. Semuanya menggunakan sistem operasi Linux. Servernya menggunakan IBM System x3200 M2. Instalasi dan konfigurasi server ini dilakukan di kantor perusahaan tambang nikel ini di Jakarta. Dan finishing setup menggunakan sistem remote setelah server ini dibawa ke kantornya di Sulteng. DSC01029 DSC01041

Zimbra sebagai salah satu solusi mailserver di perusahaan sangat berguna untuk mengelola ratusan dan ribuan email karyawan, benefit dan inovasi nya sangat berguna bagi end user dan administer nya juga mudah. Instalasi dan konfigurasi Zimbra tidak sulit jika sudah biasa berkutat dalam lingkungan sistem operasi linux. Proyek Instalasi Zimbra kali ini di implementasi di sebuah perusahaan tambang di Jakarta.

Untuk server, IT nya menyiapkan IBM System x3200 M2 dengan Prosesor dual core Intel(R) Xeon(R) CPU E3110 @ 3.00GHz dan RAM 6 GB. Sistem operasi memakai Linux openSUSE 10.2 (i586). Mailserver memakai Zimbra Release 5.0.18_GA_3011.openSUSE_10.2_20090709094925 openSUSE_10.2 FOSS edition, ditambah koneksi internet, Domain co.id, dan IP publik dari ISP mereka. Semuanya serba live siap di instalasi.

Tahapan :

1. Sistem operasi openSUSE 10.2 clean install. Catatan :

install : fetchmail, cURL, libidn, GMP, sudo, compat-libstdc++, libopenssl, postfix, bind.

jangan install : AppArmor Apache MySQL OpenLDAP Amavis Spamassassin.

2. Setting /etc/hosts dan /etc/resolv.conf untuk hostname yang akan dipakai

3. Konfigurasi Bind(DNS) untuk nama domain yang akan dipakai sehingga memiliki A dan MX records.

4. Download Zimbra source sesuai platform sistem operasi yang diinstall, jika dalam pekerjaan ini menggunakan openSUSE 10.2 maka saya mendownload Zimbra untuk openSUSE Linux 10.2.

Source : http://h.yimg.com/lo/downloads/5.0.18_GA/zcs-5.0.18_GA_3011.SuSEES10.20090707174207.tgz

5. Berikut instalasi dan konfigurasi Zimbra yang saya dokumentasinya secara langsung prosesnya, hanya mengedit nama domain dan ip perusahaan ini :

Read more »